19 Mar 2013

Nagari Sungai Pinang
Ingin berlibur di desa yang tenang dengan penduduknya yang ramah? Ayo ke Nagari Sungai Pinang...!

Nagari Sungai Pinang berada di pelosok Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, tepatnya di Kecamatan Koto XI Tarusan. Desa nelayan ini berada di sebuah teluk di perairan Samudera Hindia. Meskipun berada di pelosok dengan kondisi jalan yang rusak, namun Nagari Sungai Pinang memiliki keindahan alam yang mempesona. Tidak heran jika banyak turis Eropa yang sudah pernah ke sana.

Berlibur di Nagari Sungai Pinang, kita dapat melakoni wisata bahari; snorkeling, diving, surfing dan fishing, sambil menikmati sunrise dan sunset. Berwisata keliling pulau-pulau di sekitar perairan Nagari Sungai Pinang dengan perahu nelayan juga harus dicoba. Selain itu, trekking ke Air Terjun Talingo Kuali melewati persawahan dan sungai, serta merasakan kehidupan nelayan setempat.

Karena lokasinya yang jauh dan rutenya yang agak berat, Nagari Sungai Pinang agak sulit untuk dicapai, apalagi jika sendiri. Oleh karena itu, #AyoKePessel menggagas :

#TripSungaiPinang, wisata ke Nagari Sungai Pinang selama 2 hari 1 malam pada 30-31 Maret 2013 

Berikut jadwalnya :

Hari 1 (Sabtu, 30 Maret 2013)
06.00 - 08.00 : Berkumpul di SPBU Lolong, Jl. S. Parman, Padang
08.00 - 10.00 : Perjalanan ke Nagari Sungai Pinang
10.00 - 12.00 : Maelo pukek (menarik pukat) bersama nelayan
12.00 - 13.00 : Istirahat dan makan siang
13.00 - 17.00 : Trekking ke Air Terjun Talingo Kuali
17.00 - 19.00 : Sunset (acara bebas)
19.00 - 21.00 : Istirahat dan makan malam
21.00 - ...      : Bakar ikan dan acara bebas

Hari 2 (Minggu, 31 Maret 2013)
05.00 - 07.00 : Sunrise (acara bebas)
07.00 - 08.00 : Sarapan
08.00 - 12.00 : Keliling pulau-pulau (dengan perahu nelayan)
12.00 - 13.00 : Istirahat dan makan siang
13.00 - 15.00 : Snorkeling dan surfing
15.00 - 16.00 : Persiapan pulang
16.00 - 18.00 : Perjalanan ke Padang 

* Jadwal di atas dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kondisi di lokasi

Biaya : Rp 500.000,- / orang

Biaya sudah termasuk :
1. Transportasi PP Padang-Nagari Sungai Pinang
2. Penginapan 1 malam (bungalow atau beach house/rumah nelayan)

3. Makan 4x (makan siang 2x, makan malam 1x, sarapan 1x)
4. Bakar ikan 1x
5. Alat snorkeling & surfboard

6. Local guide
7. Perahu nelayan untuk keliling pulau-pulau


Biaya belum termasuk :

1. Biaya transportasi ke titik kumpul di SPBU Lolong Jl. S. Parman, Padang
2. Makan dan minum tambahan di luar program
3. Tur tambahan di luar program
4. Tip untuk masyarakat setempat, jika melakukan kegiatan dengan masyarakat di luar program

Pendaftaran :
SMS >>>
Paling lambat hari Rabu, 27 Maret 2013
Selanjutnya akan diberitahu nomor rekening untuk pembayaran DP

Peralatan yang harus dibawa peserta :
1. Pakaian ganti dan perlengkapan mandi
2. Obat-obatan pribadi
3. Sun block, autan dan obat nyamuk
4. Makanan kecil dan minuman ringan
5. Peralatan memotret, jika ada
6. Gitar atau permainan lainnya
7. Alat pancing, jika ingin memancing
 

Persyaratan :
1. Membayar DP minimal 50% dari biaya (Rp 250.000,-) melalui transfer bank, paling lambat hari Rabu, 27 Maret 2013, pukul 24.00 WIB
2. Jika DP tidak dibayar hingga waktu yang ditentukan di atas, maka pendaftaran dianggap batal
3. Pelunasan paling lambat sebelum keberangkatan
4. DP tidak dapat di kembalikan jika peserta melakukan pembatalan, hanya dapat di gantikan oleh orang lain (peserta yang batal bertanggung jawab mencari pengganti, jika tidak ingin DP hangus)
5. DP hangus jika peserta terlambat datang di titik kumpul
6. DP akan kami kembalikan 100% apabila ada pembatalan dari pihak kami karena sesuatu hal
7. Trip ini dapat batal atau berubah jadwal sewaktu-waktu, dengan pemberitahuan 1 hari sebelum keberangkatan 
8. Jumlah peserta trip terbatas hanya 6 orang
9. Jika peserta tidak mencapai 6 orang, keberangkatan akan dibatalkan atau dialihkan ke jadwal lain
10. Rombongan terbuka bagi siapa saja, minimal umur 15 tahun dan tidak mempunyai riwayat kesehatan yang dapat membahayakan diri sendiri atau peserta lain
11. Seluruh peserta bertanggung jawab terhadap barang-barang milik pribadi masing-masing, kehilangan di luar tanggung jawab penyelenggara trip dan pengelola desa wisata
12. Seluruh peserta wajib menjaga kebersihan di sekitar lokasi

13. Seluruh peserta wajib menghormati adat-istiadat masyarakat setempat
14. Seluruh peserta perempuan dilarang mengenakan bikini (pakaian yang terlalu terbuka) di sepanjang pantai desa
15. Seluruh peserta dilarang membawa obat-obatan terlarang dan narkotika seperti diatur dalam Undang-Undang yang berlaku di Indonesia17. Seluruh peserta wajib menjaga barang-barang yang menjadi fasilitas dari penyelenggara trip dan pengelola desa wisata
16. Jika ada salah satu peserta menghilangkan atau merusakkan fasilitas yang diberikan, seluruh peserta dalam rombongan diwajibkan secara patungan mengganti sesuai nominal harga alat tersebut
17. Penyelenggara trip dan pengelola desa wisata sifatnya terpisah
18. Peserta dianggap mengerti dan menyetujui semua persyaratan di atas


Tunggu apalagi, buruan daftar..!!

Informasi
SMS           
Twitter       : @Pessel_Tourism
FB Fanpage : Pesisir Selatan Tourism
Email          : pesseltourism@gmail
Chirpstory   : http://chirpstory.com/li/61964
                    http://chirpstory.com/li/59616
                    http://chirpstory.com/li/61372
                    http://chirpstory.com/li/61377
                    
* Penyelenggara trip ini adalah #AyoKePessel - Pesisir Selatan Tourism (social media movement), tidak ada hubungannya dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pesisir Selatan

0 comment:

Post a Comment

Recent Posts

twitter facebook google plus rss feed email

Text Widget

Sample Text

Definition List